Apa itu DAC (Digital Analog Converter)

Jika kita sering main ke forum2 audio ataupun berkumpul dengan orang2 pecinta audio,maka kita sering mendengar kata DAC..apa itu DAC,apa fungsinya..??yuk kita bahas..

Apa itu DAC..?
DAC (Digital to Analog Converter) adalah rangkaian elektronik untuk mengubah informasi digital dalam bentuk kode biner menjadi sinyal elektrik analog. Bingung?
Gini, file musik seperti MP3, FLAC, WAV, dll itu adalah informasi digital, dia berupa kode-kode biner. Telinga kita tentu tidak bisa mendengarkan kode-kode biner bukan? Dibutuhkanlah alat untuk mengubah informasi digital tersebut menjadi sinyal elektrik analog, kemudian oleh earphone sinyal elektrik tadi diubah menjadi sinyal akustik (suara), barulah kita bisa mendengar suara musik tadi.
 
Kapan kita butuh DAC?
Jika kita memutar musik melalui DAP (Digital Audio Player), di dalamnya pasti sudah ada DACnya. Kok masih perlu ditambah DAC eksternal lagi? Sebenarnya bukan ditambah, tapi DAC internal DAPnya dibypass ke DAC eksternal, sehingga pemrosesan suara dilakukan di DAC eksternal. Untuk orang-orang tertentu, DAC internal DAPnya bisa jadi kualitasnya kurang memuaskan, hingga dia membutuhkan DAC lain yang berkualitas lebih oke.

Jika kita menggunakan PC/laptop untuk memutar musik, dan soundcard PC/laptop kita kurang oke, kita bisa menggunakan DAC eksternal yang dihubungkan melalui USB, sehingga mendapatkan kualitas suara yang lebih baik.
 
Apa bedanya DAC dengan Soundcard?
Sebenarnya sih secara fungsi sama saja, DAC lebih akrab disebut di dunia para penghobi audio, sedangkan soundcard lebih populer di telinga awam dan para gamers.

Namun orang-orang sekarang menggambarkan soundcard itu adalah sebuah perangkat yang memiliki DAC, ADC (Analog to Digital Converter), dan (biasanya) ada amplifier. Fungsi ADC itu biasanya pada jalur mic, suara yang ditangkap oleh mic, diubah menjadi sinyal elektrik, kemudian oleh ADC diubah menjadi sinyal digital sehingga bisa diproses oleh PC/laptop. Singkatnya, soundcard itu DAC+ADC. Sedangkan DAC digambarkan perangkat yang 100% fokus pada fungsi DAC saja.

Jadi, lebih baik beli DAC atau soundcard? Ya kembali ke kebutuhan Anda. Pertimbangan lain, jika di dalam PC Anda sudah terpasang soundcard high-end berkualitas, misalnya Onkyo SE300/Creative Soundblaster X-FI, tentu tidak perlu lagi beli DAC entry level seperti PCM2704/Muse X5, kalau ingin meningkatkan kualitas yaa belilah DAC high-end juga yang kualitasnya di atas soundcard Anda.

Jenis DAC
berdasarkan sumber energinya, DAC di pasaran dibagi menjadi tiga, DAC desktop, USB DAC, dan portable.
1. DAC desktop tenaganya berasal dari listrik rumahan, kemudian menggunakan adaptor. Tidak bisa hidup jika tanpa listrik rumahan.
2. USB DAC sumber tenaganya dari slot USB yang juga berfungsi sebagai jalur data.
3. DAC portable tenaganya dari baterai yang tertanam di dalamnya, sehingga bisa dinyalakan tanpa listrik rumahan atau PC/laptop.

Nah sekarang sudah pada taukan apa itu DAC..
sekian dulu info mengenai Apa itu DAC (Digital Analog Converter)..
 

3 Responses to "Apa itu DAC (Digital Analog Converter)"

  1. Mau tanya gan..DAC external yang berkualitas dan bagus untuk disambungkan ke speaker home karaoke yang seperti apa? Dan merk apa?

    ReplyDelete
  2. maaf om baru balas..
    kalau disaya sih utk peralatan karaoke saya menggunakan
    mixer dgital behringer x air,management itu aja sih om..
    karna di mixernya sudah ada EQ,RTA,dan effect mic,juga PreAmp Midas,
    dan kalau bisa dikalibrasi untuk ruangannya menggunakan RTA.

    ReplyDelete
  3. Manfaatnya dari perubahan sinyal digital ke analog ap ya gan?

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel